GOPOS.ID, MARISA – Internal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Cabang Pohuwato bergejolak. Hal itu seiring penunjukan Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPC PPP Pohuwato. Penunjukan tersebut dipandang cacat administrasi karena tak sesuai aturan dan mekanisme partai.
Pengurus DPC Pohuwato, Surin Dunusi, mengatakan penunjukan Plt DPC PPP Pohuwato melalui Surat Keputusan (SK) Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Gorontalo cacat administrasi.
“Kami pengurus DPC belum menerima SK Plt DPC PPP Pohuwato,” ujar Surin, Kepada Gopos.id, Sabtu (01/10/2022)
Bahkan kata dia, pada saat mendapat undangan rapat partai di Internal sudah ada Plt DPC Pohuwato. Namun, berselang beberapa hari kemudian dalam surat undangan berubah lagi menjadi wakil ketua OKK I.
“Saya sebagai pengurus DPC Pohuwato pun bingung dengan isi surat undangan yang sering berganti-ganti itu,” kata Surin.
Dirinya meminta, DPW Gorontalo untuk lebih patuh terhadap ADRT partai, seharusnya DPW tidak lebih mementingkan segelintir kelompok.
“Bagi saya ini kesalahan fatal dalam organisasi PPP,” ungkap Surin
Pihaknya akan menyurat ke DPW terkait kejanggalan surat yang ada tersebut.
“Saya akan menyurat ke DPW tembusan DPP, mempertanyakan mengenai surat administrasi,” tutup Surin.(Yusuf/gopos)