GOPOS.ID – Peringatan HUT ke-57 Batalyon Infanteri (Yonif) 713/Satya Tama kembali memperkuat sinergitas TNI-POlri di Gorontalo. Hal itu ditandai rangkaian peringatan HUT yang turut melibatkan jajaran Polri. Mulai dari sepeda bersama hingga aksi bagi-bagi takjil dan buka puasa bersama di markas Yonif 713/ST, Sabtu (11/05/2019).
Komdan Yonif 713/ST, Mayor Inf Dony Gredinand S.H, M.Tr. Han, M.I.Pol, mengapresiasi kesediaan jajaran Polri yang turut hadir menyemarakkan HUT Yonif 713/ST ke-57. Silaturahmi melalui buka puasa bersama ini merupakan cerminan baik antara TNI-Polri, yang telah membangun kekompakan dan sinegritas dalam menjalankan tugas dan fungsi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Rangkaian HUT Yonif 713/ST diawali kegiatan tradisi. Yakni memperlihatkan beberapa benda pusaka yang berada di yonif 713/ST selama ini. Kemudian setelah itu kita melanjutkan dengan bersepeda dengan jajaran Polri bersama dengan Kapolda Gorontalo,” ujar Dony Gredinand.
Di samping bersepeda dengan Kapolda Gorontalo, lanjut Dony, kegiatan lainnya adalah membagi-bagi takjil dan nasi bungkus kepada masyarakat pengguna jalan. Kegiatan tersebut melibatkan Bayangkara dan Persit.
“Jumlah takjil yang kita bagikan berkisar tiga ribuan takjil. Sementara nasi bungkus ada berkisar seribuan,” jelas Doni.
Dalam kegiatan tersebut, kata orang nomor satu di Yonif 713/ itu, ada sisi lain yang bisa dipetik adalah mempererat hubungan antara jajaran batalyon, Polri dan tentunya dengan masyarakat.
“Saya rasa kegiatan ini memberikan manfaat ditengah-tengah masyarakat. Sesuai simbol kami sejatinya semangat dan menjaga profesionalisme dan renda hati,” papar Dony.
Acara buka puasa yang digelar yonif 713/ST, dihadiri langsung oleh Kapolda Gorontalo Brigjen Pol.Drs.Rahmad Fudail,MH dan Kapolres jajaran wilayah Polda Gorontalo.(Isno/gopos)