GOPOS.ID, GORONTALO – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bone Bolango terus mengedukasi tentang penggunaan hak pilih. Tidak hanya masyarakat umum, KPU Bone Bolango ikut menyosialisasikan pentingnya penggunaan hak pilih di kalangan siswa, Selasa (9/8/2022) di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Suwawa.
Ketua KPU Bone Bolango, Adnan A. Berahim mengatakan, sosialisasi dilaksanakan sebagai bagian dari kolaborasi antara Universitas Bina Taruna (UNBITA) Gorontalo bersama KPU Bone Bolango.
Bahkan sebagai bentuk kerja sama tersebut, KPU menerima penghargaan dari UNBITA sekaligus menjadi Narasumber pada Kegiatan Pengabdian Pada Masyarakat yang terintegrasi dengan Program KKLP di SMK Negeri 1 Suwawa.
Baca juga: UNBITA Gorontalo Implementasi Pengabdian Masyarakat Melalui Sosialisasi Kepemiluan di Sekolah
“Kegiatan ini merupakan implementasi dari kerja sama KPU Kabupaten Bone Bolango dengan UNBITA, yaitu dalam rangka meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pemilu 2024,” ujar Adnan.
Adnan berharap, lewat kerja sama dengan perguruan tinggi seperti ini akan berdampak positif dan signifikan terhadap pemahaman pemilih tentang pentingnya menggunakan hak pilih.
“Sehingga mendorong pemilih untuk menggunakan hak pilihnya pada pemilu 2024,” ujarnya. (muhajir/gopos)