GOPOS.ID, MARISA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pohuwato, menggelar upacara adat Mopotilolo, untuk menyabut kedatangan Penjabat Gubernur Gorontalo, Hamka Hendra Noer, di Rumah Jabatan Pohuwato, Senin (23/05/2022).
Mopotilolo merupakan rangkaian adat Gorontalo, dalam rangka menyambut setiap pejabat tinggi negara yang baru pertama kali datang ke tempat tujuannya di Gorontalo. Penyambutan adat Mopotilolo, diiringi tabuhan gendang adat, dan tarian Longgo atau yang dikenal dengan tarian perang Gorontalo.
Upacara ini, selain sebagai keharusan memenuhi tatanan adat, juga sebagai bentuk penghormatan atau penghargaan masyarakat dari negeri adat Uduluwo Lo U Limo Lopohala’a (lima negeri adat).
Prosesi adat diikuti oleh Hamka Hendra Noer, bersama istri, Gamaria Purnamawati Monoarfa, di antaranya mopolahu tou taeya (mempersilahkan turun dari kendaraan), mopodiyambango (mempersilahkan melangkah), mopotupalo (mempersilahkan masuk gapura adat), mopobotulo (mempersilahkan naik tangga adat), mopotuwoto (mempersilahkan masuk). Prosesi tersebut diiringi dengan sajak atau pesan-pesan adat yang sarat makna.
Pejabat Gubernur Gorontalo Hamka Hendra Noer, mengaku Kabupaten Pohuwato memiliki potensi alam yang sangat bagus.
“Kabupaten Pohuwato memiliki infrastruktur sangat bagus, apalagi letak tata kota tertata dengan baik. Sehingga Kabupaten Pohuwato sangat luar biasa,” tutup Hamka (Yusuf/Gopos)