GOPOS.ID, KOTA GORONTALO – Wali Kota Gorontalo, Marten Taha, kembali menyahuti aspirasi warga. Kali ini berkaitan dengan kondisi Jl. Jeruk yang pada beberapa titik mengalami kerusakan parah. Perbaikan jalan yang menghubungkan Kelurahan Huangobotu dan Kelurahan Wumialo itu akan dilaksanakan tahun ini.Â
Wali Kota Gorontalo, Marten Taha, mengungkapkan Jl. Jeruk di kelurahan Huangobotu, Kecamatan Dungingi, kondisinya sudah rusak parah, sehingga pihaknya akan segera melakukan perbaikan.
“Masyarakat sabar saja, jalan jeruk ini akan segera dikerjakan tahun ini,” kata Marten saat bersilaturahmi dan menyampaikan hasil penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan di Kelurahan Huangobotu, Kecamatan Dungingi, Kota Gorontalo, Selasa (17/5/2022) malam.
Wali Kota Gorontalo dua periode ini melanjutkan, kondisi Jalan Jeruk memang sudah lama dikeluhkan warga dan pengungguna jalan. Kondisinya yang rusak membuat rentan terhadap kecelakaan lalu lintas.
“Jalan jeruk ini di bangun tahun 2015, tidak lama lagi akan dikerjakan, konsepnya sudah ada, tinggal ditender saja. Ini akan kita perbaiki dari simpang empat masjid Al Mubarak, sampai koperasi pemurah,” imbuhnya.
Doktor jebolan Universitas Hasanuddin ini melanjutkan, bahwa anggaran yang digunakan dalam refitalisi jalan jeruk, menggunakan dana alokasi Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). (Sari/gopos)