GOPOS.ID, KOTA GORONTALO – Kabar gembira bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM). Bank Sulut Gorontalo (SulutGo) menyiapkan kredit usaha rakyat (KUR) untuk 1.000 UMKM di Kota Gorontalo. KUR tersebut disalurkan melalui skema pembiayaan Bohusami Batibo, dan Bohusami Basoma.
Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulawesi Utara, Gorontalo, Maluku Utara (Sulutgomalut), Darwisman, mengungkapkan Bank SulutGo terus mendorong pertumbuhan dan pemulihan ekonomi di wilayah Kota Gorontalo, melalui pemberdayaan UMKM. Dirinya menjelaskan para pelaku UMKM di wilayah kota Gorontalo terus bertumbuh dan membutuhkan dorongan keuangan.
“Kami dari OJK menggagas dan menginisiasi 5 sampai 6 produk bank sulutgo semuanya ini kredit pembiayaan melawan rentenir,” kata Darwisman kepada media usai peluncuran skema pembiayaan KUR Bohusami Batibo dan Bohusami Basoma Bank SulutGo di Banthayo Yiladia Kota Gorontalo, Rabu (30/3/2022)
KUR Bank SulutGo menawarkan kemudahan, dan prosesnya cukup cepat. Hanya memakan waktu 3 hari, kemudian biayanya juga terjangkau. Darwisman berharap melalui pembiayaan KUR perubahan ekonomi kota Gorontalo makin meningkat, dan masyarakat makin sejahtera
“Pemberdayaan 1000 UMKM ini saya optimistis bisa tercapai. Ini bisa menjadi percepatan pemulihan ekonomi, pembangunan dan percepatan akses keuangan kepada masyarakat yang ujung-ujungnya meningkatkan kesejahteraan masyarakat itu,” pungkasnya.(Sari/gopos)