GOPOS.ID, KOTA GORONTALO – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo, gelar rapat paripurna peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) kota Gorontalo ke-294. Rapat yang diikuti oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan masyakarat umum itu berlangsung hikmat.
Rapat dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Gorontalo, Hardi Sidiki. Hardi mengatakan perserta rapat sangat terbatas, yakni hanya 200 undangan saja. Pembatasan jumlah undangan dilakukan untuk mengurangi angka terkonfirmasi Covid-19 di wilayah Kota Gorontalo. Namun tidak mengurangi khusyuk jalannya rapat.
“Pemaknaan hari ulang tahun ataupun hari jadi, lazimnya dijadikan sebagai media penghayatan dan intropeksi terhadap apa yang telah dilalui. Khususnya dalam menjalankan roda pemerintahan dan pembangunan di Kota Gorontalo,” kata Hardi dalam sambutannya, Sabtu (19/3/2022).
Politisi Partai Golkar itu menilai, kondisi Kota Gorontalo saat ini sudah mulai ada kemajuan dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. Hal itu dilihat dari kinerja pemerintah kota dalam menjalankan roda pemerintahan.
“Sekarang ini Kota Gorontalo sudah berumur 294 tahun. Apabila Kita renungkan sejarah perkembangan Kota Gorontalo selama kurun waktu tersebut sampai dengan saat ini, jelaslah bahwa Kota Gorontalo yang telah banyak mengalami perubahan yang cukup membanggakan,” pungkasnya. (Sari/gopos)