GOPOS.ID, TILONGKABILA – Kader Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Bone Bolango Azan Piola meminta publik tidak mempolemikkan terkait kepindahan Ichsan Adrias Male dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ke Partai NasDem.
Pernyataan tersebut disampaikannya saat dihubungi gopos.id via pesan singkat WhatsApp pada Jumat (11/2/2022).
“Hal-hal seperti ini tidak usah dipolemikkan,” ungkapnya kepada gopos.id.
Menurutnya, orang pindah masuk keluar partai merupakan hal yang biasa terjadi dikalangan para elit politik.
“Tidak ada yang luar biasa, dan juga tidak ada yang membatasi hal tersebut,” ucapnya.
“Semua orang punya kebebasan, ruang itu terbuka bagi siapa saja, dia memilih tempat dalam beraktivitas,” imbuh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bone Bolango ini.
Baca Juga: Begitu Loyal di PPP, Ichsan Male Ungkap Alasannya Belok ke NasDem
Lanjutnya, hal tersebut juga pernah terjadi dikalangan para elit politik PPP di DPRD Kabupaten Bone Bolango pada tahun 2009 dan di 2014, dimana elit terbaik pada masanya juga banyak yang keluar masuk partai.
“Tapi PPP tidak redup, justru pada tahun 2014 menjadi pemenang, olehnya sekali lagi saya tegaskan tidak usah dipolemikkan,” tandasnya. (Putra/Gopos).