GOPOS.ID, KOTA GORONTALO – Pemerintah Kota Gorontalo mengapresiasi Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang bertahan ditengah Pandemi Covid-19 yang saat ini melanda. Salah satu yang diapresiasi Pemerintah ialah Janzen Marketplace yang ada di Kota Gorontalo.
“Janzen sampai saat ini masih bisa berjaya ditengah Pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia khsusnya Gorontalo,” ungkap Wakil Wali Kota Gorontalo, Ryan Kono saat menghadiri Anniversary yang ke-2 Janzen Marketplace, Kota Gorontalo, Ahad (23/1/2022).
Lanjut Ryan, runtuhnya ekonomi sebuah negara dapat terjadi karena manajemen tingkat bawah merambat ke sendi perekonomian skala besar.
“Namun Janzen bisa bersaing ditengah pesatnya menejemen UMKM di Kota Gorontalo,” tegasnya.
Ryan menuturkan, perjalanan memasuki dunia bisnis tidaklah mulus sebab banyaknya rintangan yang mesti dihadapi. Dirinya berpesan dalam mengahadapi bisnis tersebut.
“Pertama yakin dan ikhlas dalam berusaha, kedua membangun sinergitas dengan lingkungan yang tentunya bersifat positif, terakhir adanya kemauan belajar dan bertumbuh secara terus-menerus,” ujarnya menerangkan.
Baca juga: Polres Gorontalo Kota Tangkap Pelaku Penikaman Pemuda di Talumolo
Terakhir dirinya menyampaikan, apalagi ketiga hal tersebut diterapkan dalam membangun usaha, maka semua tantangan pasti akan mudah dihadapi di masa depan terutama usaha yang digeluti tersebut.
“Semoga ultah kedua janzen ini membawa angin segar untuk bisnis di kota Gorontalo terutama kebangkitan ekonomi kedepan,” tandasnya. (Putra/Gopos).