GOPOS.ID, GORONTALO – Puluhan elemen kesehatan di Provinsi Gorontalo berhasil menyabet penghargaan di Hari Kesehatan Nasional (HKN) Ke-57. Beberapa elemen kesehatan tersebut meraih penghargaan dikarenakan selama tahun 2021 telah mendukung berbagai program capaian kesehatan di Provinsi Gorontalo.
Penerimaan penghargaan tersebut dilaksanakan di Grand Sumberia Ballroom, Kota Gorontalo, Jumat (12/11/2021).
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo dr Yana Yanti Suleman mengungkapkan pemberian penghargaan tersebut diharapkan mampu meningkatkan kualitas dan kapasitas seluruh elemen kesehatan dalam bidang kesehatan tentunya.
“Ini penting agar tingkat kesehatan di Provinsi Gorontalo terus terjaga,” ungkap Yana.
Yana menuturkan, pemberian penghargaan ini diberikan pada kurang lebih 71 insan kesehatan dan elemen terkait di Provinsi Gorontalo.
Baca Juga :Â HKN Diharapkan Jadi Momentum Kebangkitan Kesehatan di Tengah Pandemi
“Semua eleman terkait tersebut tentu telah mendukung program kesehatan sepenuhnya selama Pandemi Covid-19 di tahun ini dan harus diapresiasi,” terangnya.
Yana menyampaikan, penghargaan tersebut diberikan dalam bentuk piagam serta diberikan beberapa hadiah agar kepada para penerima. (Putra/Gopos).