GOPOS.ID, GORONTALO – Komisi 1 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo melakukan peninjauan terhadap situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Kecamatan Suwawa, Kabupaten Bone Bolango, Rabu (19/5/2021).
Anggota DPRD Provinsi Gorontalo, Yuriko Kamaru mengatakan peninjauan dan pengecekan tersebut dilakukan guna mendorong pihak kepolisian memberantas tindak kriminal di wilayah tersebut.
“Kita dapat informasi dari Polsek Suwawa, di wilayah ini marak tindak kriminal seperti, penipuan serta minuman keras,” ungkapnya
Lebih lanjut ia mengatakan hal tersebut menjadi masalah yang harus diselesaikan bersama.
“kita sudah mengagendakan dengan Polda Gorontalo untuk membahas peredaran minuman keras di wilayah Gorontalo,” ujarnya
Selain itu Yuriko juga mengatakan terkait perayaan lebaran ketupat pihak kepolisian harus waspada dan mamantau terus penerapan Protkes diwilayahnya mengingat Pandemi Covid-19 masih belum berakhir. (Ari/gopos)