GOPOS.ID, BLITAR – Pelaksanaan musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan daerah pemilihan (Dapil) 6 Kabupaten Blitar menjadikan infrastruktur sebagai prioritas pembangunan.
Hal itu dikatakan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Blitar, Susi Narulita K.D saat ditemui seusai pelaksanaan Musrenbang Dapil 6 yang mencangkup, Kecamatan Binangun, Kecamatan Panggungrejo, Kecamatan Sutojayan dan Kecamatan Wates, Rabu (17/02/2021).
Susi mengatakan Kalau di Blitar Selatan tentu yang menjadi primadona prioritas adalah infrastruktur, pasalnya banyak sekali infrastruktur yang rusak. Pembangunan jalan serta jembatan merupakan contoh sarana bagi masyarakat yang perlu dibenahi.
Selain itu, pembangunan infrastruktur lain yang penting yaitu pembangunan jalan lintas selatan atau Pantai Selatan (Pansela), diyakininya mampu menghilangkan kesenjangan ekonomi antara daerah di utara dengan selatan.
“Jika Pansela sudah selesai dan bisa terlewati, sangat penting bagi masyarakat untuk mengangkat potensi yang belum bisa dimanfaatkan secara maksimal, sehingga perekonomian dapat berjalan lancar,” ungkapnya.
Lanjut Susi, nantinya juga akan ada empat ruas jalan di Kabupaten Blitar yang statusnya akan dialihkan menjadi jalan provinsi. Pengalihan status jalan ini akan mengurangi beban pemerintah daerah dalam pengalokasian anggaran untuk pembangunan maupun perawatan jalan.
“Ada 4 jalan yang statusnya naik menjadi jalan Provinsi yaitu jalur Kademangan sampai Tambakrejo, jalur Perempatan Kanigoro sampai Brongkos, Brongkos sampai Jolosutro, dan Sutojayan ke Serang,” katanya.
Susi berharap progam-program yang berkaitan dengan insfratruktur bisa berjalan sesuai dengan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Blitar yang telah dicanangkan. (mt/adv/gopos)