GOPOS.ID, GORONTALO – Janji Rudi Hartono Uno mendeklrasi dukungan keluarga Uno terhadap pasangan Joko Widodo-Ma’ruf Amin (Jokowi-Ma’ruf) dibuktikan. Rudi mendeklarasikan dukungannya dalam pertemuan intern Jokowi dengan tim pemenangan daerah Provinsi Gorontalo di Hotel Maqna, Kota Gorontalo, Kamis (28/2/2019) malam.
Deklrasi dukungan itu disampaikan di saat pertemuan internal sedang berlangsung. Yel-yel dukungan terhadap Jokowi mengiringi deklarasi dukungan keluarga Uno kepada Jokowi-Ma’ruf.
“Kami menyadari ada keluarga kami yang mencalonkan diri. Tapi dengan berat hati kami sampaikan, kepentingan bangsa dan Negara lebih besar,” ujar Rudi Hartono.
Baca juga: Keluarga Uno Ini Dukung Pasangan Jokowi-Ma’ruf
Usai deklarasi Rudi Hartono lantas menyerahkan berkas dukungan keluarga Uno kepada Jokowi.
Diberitakan sebelumnya, Rudi Hartono Uno mengaku, Cawapres Sandiaga Uno merupakan keponakan langsung. Namun, dukungan politik sepenuhnya untuk Capres-Cawapres diberikan kepada Jokowi-Ma’ruf.
Ia menilai, lebih memilih Jokowi-Ma’ruf kerena sudah terbukti, Presiden Jokowi banyak mengintervensi perekonomian dan pembangunan infrastruktur di Provinsi Gorontalo.
Sudah banyak bantuan untuk peningkatan infrastruktur dan peningkatan kesejahteraan di Provinsi Gorontalo lewat Gubernur Gorontalo Rusli Habibie yang terus diperhatikan oleh Presiden Jokowi.
“Ini hak politik kami sebagai warga negara untuk memilih calon presiden, tidak ada intervensi, ” ungkapnya.
Berikut cuplikan keluarga Uno dukung Jokowi :
(adm-02/gopos)