GOPOS.ID, POHUWATO – Penyelenggaraan pemilihan osis di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Buntulia patut jadi contoh pencegahan covid-19. Di tengah pandemi, pemilihan ketua dan wakil ketua osis SMAN 1 Buntulia dilaksanakan online alias dalam jaringan (Daring).
Wakil Kepala Sekolah (Wakasek) Bidang Kesiswaan, Mohammad Kaharu mengatakan, pemilihan secara daring diselenggarakan untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19 terutama di sekolah. Menurut Mohammad Kaharu, langkah ini juga meruapakan wujud wujud ketaatan pihak sekolah kepada anjuran pemerintah.
“Hal ini kami lakukan untuk menjalankan admintrasi sekolah dan mencegah penularan covid 19,” ungkap Mohamad Kaharu kepada gopos.id Kamis (19/11/2020).
Ia menjelaskan, seluruh proses pemilihan dilakukan secara online. Mulai dari tahapan pencalonan, penyampaian visi misi sampai ke tahap pemilihan.
“Dari 372 siswa, ada 242 orang siswa yang menyalurkan hak suaranya. Yang lainnya tidak ikut berpartisipasi karena tidak memiliki telepon genggam,” kata Mohammad Kaharu. (azhar/gopos)