GOPOS.ID, GORONTALO – Pasangan Rusli Monoarfa dan Umar Ibrahim menerima rekomendasi dari Dewan Pimpinan Pusat Partai Golongan Karya (Golkar) untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bone Bolango.
Informasi yang diperoleh gopos.id, rekomendasi untuk pasangan Rusli Monoarfa dan Umar Ibrahim dituangkan dalam Surat Keputusan DPP Partai Golkar nomor: B1 KWK-225/DPP/Golkar/VIII 2020.
Surat tertanggal 28 Agustus itu diteken oleh Ketua Umum dan Sekjen Partai Golkar, Airlangga Hartarto dan Lodewijk F. Paulus.
Surat dukungan Partai Golkar diserahkan oleh DPP Golkar, dan diterima oleh Ketua DPD Golkar Bone Bolango, Pengurus DPD Golkar Provinsi Gorontalo, Dewan Pimpinan Wilayah (DPW), dan Pengurus Partai Persatuan Pembangunan (PPP), (31/8/2020). di Aula Utama DPP Golkar di Jakarta.
“Alhamdulillah hari ini kami menerima rekomendasi dari Partai Golkar. Tentunya kepercayaan ini akan kami perjuangkan sehingga pasangan Rusli dan Umar menjadi pemenang di Pilkada” kata Rusliyanto Monoarfa.
Ia mengatakan, rekomendasi yang diberikan merupakan amanah dari Partai Golkar sehingga menjadi kekuatan besar bagi dirinya untuk mengabdi kepada rakyat.
“Golkar adalah Partai Besar, Partai yang memiliki basis massa yang jelas. Tentunya amanah ini harus saya jaga demi mewujudkan Bone Bolango kedepan lebih maju dan unggul” ungkapnya. (muhajir/gopos)