GOPOS.ID, BULANGO UTARA – Tak hanya banjir. Bencana tanah longsor turut mengintai wilayah Kabupaten Bolango. Seperti yang terjadi di Desa Boidu, Kecamatan Bulango Utara, Kabupaten Bone Bolango. Gedung Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Boidu porak-poranda akibat diterjang longsor, Jumat (10/7/2020).
Kepala Dinas Sosial Bone Bolango, Dian Susilo mengungkapkan, longsor terjadi pukul 14:00 wita. Sebelum longsor, hujan deras mengguyur wilayah Kecamatan Bulango Utara. Longsor terjadi tiba-tiba dan menerjang bagian sisi kiri gedung BUMDes Boidu. Beruntung, kejadian itu tak menimbulkan korban jiwa.
Akibat diterpa material longsor, dinding gedung kantor BUMDes Boidu hancur. Bahkan, usaha depot air isi ulang yang ada di kantor BUMDes ikut terdampak longsor.
“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dalam longsor tersebut, dan longsor merusak separuh dari Bumdes yang bergerak di usaha depot air minum,” ujar Dian Susilo.
Lebih lanjut, Dian Susilo mengatakan, untuk mengantisipasi longsor susulan, dia mengharapkan agar warga tidak lagi mendekati di lokasi longsor tersebut.
“Untuk saat ini masyarakat diminta tidak mendekati lokasi longsor, karena dikhawatirkan terjadi longsor susulan. mengingat masih terjadi hujan di lokasi itu. Aparat keamanan juga sudah bersiaga di lokasi,” tutup Dian Susilo. (Pras/gopos)