GOPOS.ID, KWANDANG – Jajaran Kepolisian Resort (Polres), Gorontalo Utara mendukung sepenuhnya adanya pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) serta menyiapkan sejumlah personil. Dukungan tersebut seiring adanya deklarasikan PSBB di wilayah Gorontalo Utara, Senin (4/5/2020).
Kapolres Gorontalo Utara, AKBP Dicky Irawan Kesuma mengungkapkan sebelum diberlakukan PSBB ini, pihaknya sudah melakukan kegiatan Operasi Aman Nusa 2.
Operasi Aman Nusa 2 tersebut kata Dicky, merupakan langkah penanganan penyebaran Covid-19. Secara otomatis target operasinya akan mendukung berlakunya PSBB.
“Jadi pos pengamanan yang kita bangun dan personil yang akan disebarkan, nantinya akan menyesuaikan juga dengan PSBB. Artinya disesuaikan dengan jumlah personil yang nantinya dilibatkan dalam operasi,” kata Dicky.
Pada prinsipnya, Dicky mengatakan Polres Gorontalo Utara akan membantu setiap kegiatan di masing-masing pos gugus. Mengingat domain utamnya adalah Dinas Sosial dan BPBD.
“Soal sangsi kita tetap kita sesuaikan dengan pergub. Karena masyarakat tersebut pada prinsipnya adalah masyarakat kita semua. Bukan pelaku kejahatan dan teroris maka upaya yang kita tempuh harus secara humanis dan sopan,” ucap Dicky.(isno/gopos)