GOPOS.ID, GORONTALO – Danrem 133/Nani Wartabone Kolonel czi Arnold Ritiauw melantik 21 Komandan Pos Koramil, Senin (7/1).
Mereka nantinya mengawal Pos Koramil yang ditempatkan di daerah yang belum terjangkau oleh Koramil. Komandan Pos Koramil akan bertanggungjawab langsung kepada Dandim dan di bawah pembinaan Danramil.
Hal ini dilakukan sebagai wujud komitmen Danrem 133/Nani Wartabone Kolonel Czi Arnold AP Ritiauw untuk lebih mendekatkan TNI di tengah masyarakat terus diwujudkan.
Baca juga : Koramil Telaga Musnahkan 1 Ton Cap Tikus
Arnold Ritiauw menyampaikan, pembentukan pos komando rayon militer merupakan salah satu kebijakan untuk mewujudkan percepatan pembangunan daerah. Utamanya daerah-daerah yang belum ter-cover oleh Koramil.
“Komandan Pos Koramil dalam jajaran Korem 133/Nani Wartabone dirasa tepat dan efektif dalam memenuhi kebutuhan organisasi pada level jabatan Danpos yang memerlukan pengalaman-pengalaman tugas,” ucapnya.
Nantinya para Danpos Ramil yang dilantik tidak asing lagi dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya sebagai Danpos.
Baca juga : Korem 133/Nani Wartabone Teken Pakta Integritas Bebas Korupsi
“Mereka telah berpengalaman pada tugas teritorial di wilayah. Laksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab. Sehingga dengan jati diri kalian sebagai Prajurit TNI yang profesional adalah prajurit yang mampu mengaktualisasikan secara benar dan tepat norma-norma dasar kehidupan prajurit TNI,” tutur Arnold Ritiauw.
Hadir dalam kegiatan pelantikan Danpos Ramil, Dandim 1304/Gorontalo, Dandim 1313/Pohuwato, para perwira Korem 133/Nani Wartabone, perwakilan Anggota Korem. (ndi)