GOPOS.ID, GORONTALO – Kabar baik bagi seluruh honorer di lingkungan pemerintah Provinsi Gorontalo. Gubernur Gorontalo Rusli Habibie sudah menginstruksikan kepada pimpinan OPD untuk segera membayarkan gaji honorer atau pegawai kontrak di awal tahun 2019.
Menurut Rusli Habibie bahwa gaji honorer tersebut jangan dirapel pada bulan ketiga. Sebab honorer di lingkungan pemerintah provinsi Gorontalo juga memiliki keluarga yang tentunya harus memenuhi kebutuhan mereka sehari-hari.
Baca juga : Lama Dinanti, Bonus Atlet Asian Games Diserahkan
“Jangan lagi seperti tahun-tahun sebelumnya. Mereka-mereka ini (tenaga honorer) pada Januari, Februari, Maret belum terima gaji. Bayar segera gaji mereka. Karena kebutuhan makan mereka tiap hari bukan tiap tiga bulan,” pinta Rusli saat memberikan pengarahan pada pegawai di Dinas PUPR, Jumat (28/12).
Baca juga : Gubernur Gorontalo Larang Pesta Akhir Tahun
Untuk mengantisipasi keterlambatan pembayaran, ia meminta kepada pimpinan OPD untuk segera melakukan pemetaan kebutuhan dan seleksi tenaga honorer di akhir tahun. SK pengangkatan honorer sudah harus selesai sebelum tanggal 1 Januari 2019.
“Untuk 2019 itu saya mau SK honorer sudah selesai akhir tahun 2018. Sehingga Januari mereka sudah bisa terima gaji,” beber Rusli.
Gubernur Gorontalo dua periode itu juga meminta agar PNS dan honorer senantiasa bersyukur dengan apa yang sudah dimiliki selama ini. Rasa syukur yang diwujudkan dalam bentuk keihlasan bekerja dan menyelesaikan tugas dengan baik dan tepat waktu. (adm-01)