GOPOS.ID, MARISA – Bupati Pohuwato, Syarif Mbuinga akan menseriusi masalah Tapal Batas yang berada di Desa Ayula, Kecamatan Randangan, Kabupaten Pohuwato.
Seiring dengan itu, Bupati Pohuwato, Syarif Mbuinga langsung memimpin Rapat Mediasi dengan sejumlah masyarakat Desa Ayula, dan juga bersama sejumlah Mahasiswa, di Aula Pola Kantor Bupati Pohuwato, Selasa (21/1/2020).
Bupati Pohuwato, Syarif Mbuinga, menyampaikan, masalah tapal batas yang ada di Desa Ayula, Kecamatan Randangan itu mudah untuk diatasi.
Menurutnya bahwa pemecahan masalah tersebut tidak akan berjalan baik ketika tidak ada mediasi yang baik antara masyarakat dengan pemerintah. Sehingga kelihatan bahwa masalah tersebut sulit untuk diselesaikan.
Sejuah ini masalah tidak teratasinya karena tidak adanya kerjama sama yang baik dari pihak terkait.
“Selama ini kita hanya jalan-jalan sendiri, sehingga masalah ini kita tidak selesaikan. Saya secepatnya akan menyelesaikan masalah ini, agar masyarakat saya juga tenang,” tegasnya. (Ramlan/Gopos)