GOPOS.ID, GORONTALO – Anggota Departemen Mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia (DM Prospek), Himpunan Mahasiswa Kimia (HIMKA), Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan (MIPA), Universitas Negeri Gorontalo (UNG), dibekali ketrampilan jurnalistik. Pembekalan dilakukan melalui pelatihan jurnalistik yang berkolaborasi media online gopos.id, Rabu (30/4/2025).
Pelatihan bertujuan memberikan ketrampilan bagi anggota DM Prospek HIMKA MIPA UNG dalam memahami teknik penulisan berita/artikel yang baik dan benar. Pelatihan dijadwalkan berlangsung dalam tiga sesi dengan pemateri Pemimpin Redaksi gopos.id, Hasanudin Djadin.
Direktur Gopos.id, Andi Arifuddin, saat membuka pelatihan menyampaikan apresiasi bagi pengurus dan anggota DM Prospek HIMKA UNG yang telah berinisiatif menyelenggaran pelatihan jurnalistik. Kegiatan ini merupakan langkah positif dalam meningkatkan ketrampilan mahasiswa dalam bidang jurnalistik.
”Tentunya kami berharap kegiatan ini berkelanjutan dalam rangka peningkatan ketrampilan dan kompetensi diri para mahasiswa,” ujar Andi Arifuddin.
Pada sesi I pelatihan, pemateri Hasanudin Djadin menyampaikan paparan berkaitan dengan bahasa jurnalistik, serta menggali ide berita dan peliputan. Dalam materi bahasa jurnalstik, beberapa hal yang ditekankan yakni karakteristik bahasa jurnalistik yang meliputi singkat, jelas, lugas, sederhana, dan menarik. Selain itu ditekankan pula kaidah tata bahasa seperti struktur kalimat, singkatan dan akronim, hingga tanda baca.
Selanjutnya dalam ide berita dan pelatihan, materi yang ditekankan antara lain ide liputan berita peristiwa dan berita yang direncanakan, serta teknik wawancara.
Selain materi teori, pelatihan juga direncanakan akan mencakup praktik menulis berita dan pengambilan gambar. Peserta akan diberikan kesempatan untuk langsung mempraktikkan ilmu yang telah didapat dengan bimbingan langsung dari narasumber. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dan kemampuan peserta secara lebih efektif.
Antusiasme peserta pelatihan sangat tinggi, terlihat dari keaktifan mereka dalam bertanya dan berdiskusi selama sesi berlangsung. Mereka juga terlihat sangat bersemangat untuk mempelajari teknik penulisan berita yang baik dan benar. (Gina/Arni/Sulis/Maryam/MG-Gopls)