GOPOS.ID, GORONTALO – Pimpinan sementara Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo, Paris Jusuf mengatakan luar biasa inovasi Bawaslu Provinsi mendatangkan grup band papan atas, Kotak Band.
“Patut diapresiasi kepada Bawaslu. Luar biasa ini inovasi bahwa Bawaslu Provinsi Gorontalo telah mendatangkan Kotak Band,” ucap Paris, saat menghadiri Apel Siaga dan Gebyar Pengawasan Pilgub 2024, Sabtu (12/10/2024) di Stadion Merdeka, Kota Gorontalo.
Kata Paris, apa yang menjadi tugas dan fungsi Bawaslu dalam pengawasan proses penyelenggaraan pemilihan kepala daerah, harus dilaksanaan sebagaimana mestinya.
“Apa yang diminta oleh Bawaslu, relawan-relawan yang akan melaksanakan tugasnya, agar bertugas dengan baik,” pintanya.
Adapun laporan-laporan yang diperoleh oleh pihak Bawaslu. Maka pihak Bawaslu sendiri akan menindaklanjutinya dengan cara saksama dan dalam tempo yang se singkat-singkatnya
Paris juga berharap ketika ada didapatkan di lapangan segera lapor ke Bawaslu baik Bawaslu Provinsi maupun yang ada di kabupaten/kota.
“Kami patut mengapresiasi kepada Bawaslu yang telah melakukan tugas ini dengan baik. Selamat bekerja kepada bawaslu dan sukseskan pemilu jujur adil,” tutup Paris.(Isno/gopos)