GOPOS.ID, MARISA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pohuwato merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriyah yang dilaksanakan di Masjid Agung Baiturrahim Pohuwato, Sabtu (15/9/2024).
Bupati Pohuwato Saipul Mbuinga mengatakan melalui peringatan maulid ini diingatkan kembali, pentingnya meneladani akhlak mulia Nabi Muhammad SAW dalam setiap aspek kehidupan.
“Dalam konteks kehidupan bermasyarakat kita diingatkan oleh Rasulullah SAW, untuk selalu menjaga ukhuah atau persaudaraan. Dalam situasi dunia yang penuh dengan konflik dan perpecahan,” ujar Saipul.
Saipul mengajak seluruh lapisan masyarakat, para tokoh, para ulama, untuk bersama-sama bekerja keras dalam membangun Kabupaten Pohuwato yang kita cintai agar lebih maju dan sejahtera.
“Kita harus mengambil pelajaran dari Rasulullah SAW tentang bagaimana membangun persatuan dan kesatuan, baik di antara umat islam sendiri maupun dalam hubungan antar sesama manusia,” ungkap Saipul.
Olehnya Saipul mengaku meneladani semangat Rasulullah dalam memperjuangkan kesejahteraan umat. Sehingga pemerintah berkomitmen untuk terus berupaya memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat, baik dalam bidang pendidikan, kesehatan, maupun bidang sosial dan keagamaan.
“Upaya ini tidak akan berhasil dengan baik tanpa dukungan penuh dari seluruh elemen masyarakat. Semoga dengan perayaan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW,” tutup Saipul.(Yusuf/Gopos)