GOPOS.ID, GORONTALO – Setelah Kabupaten Pohuwato dan Gorontalo Utara. Pendirian tiga Komando Distrik Militer (Kodim) baru akan segera hadir di Provinsi Gorontalo. Yaitu Kodim Kabupaten Gorontalo, Kabupaten Boalemo, dan Kabupaten Bone.
Kepastian itu datang seiring peninjauan lokasi pembangunan tiga kodim baru di Gorontalo oleh tim Asisten Perencanaan TNI Angkatan Darat (Asrenad), yang dipimpin Kolonel Inf. Luthfie Beta selaku Paban 4 Srenad. Luthfie Beta bersama 3 orang pendamping dari Kodam XIII/Merdeka. Hadir pula Komandan Korem 133/Nani Wartabone Kolonel Czi Arnold AP Ritiauw.
Peninjauan dilakukan untuk mengecek kondisi fisik lapangan. Terutama kontur lahan untuk lokasi pembangunan tiga kodim baru. Yaitu Kodim Kabupaten Gorontalo, Boalemo dan Bone Bolango.
Bersamaan dengan peninjauan lokasi pembangunan kodim, tim Asrenad juga turut meninjau lokasi rencana pembangunan Komando Rayon Militer (Koramil). Pembangunan tersebut tersebar di wilayah kabupaten/kota se-Provinsi Gorontalo.
“Hasil peninjauan selanjutnya akan disampaikan ke Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD),” ungkap Kapenrem 133/Nani Wartabone Mayor Inf. Fathan Ali.
Baca juga: Polda Gorontalo Kirim 100 Personel Brimob ke Papua
Peninjauan lokasi pembangunan Kodim di Bone Bolango, tim Asrenad disambut Wakil Bupati Bone Bolango, Kilat Wartabone, bersama Sekretaris Daerah Bone Bolango, Ishak Ntoma. Peninjauan dilakukan untuk lahan Kodim Bone Bolango dan Koramil Tilongkabila.
Selanjutnya di Kabupaten Gorontalo, tim Asrenad didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Gorontalo, Hadijah Tayeb. Demikian pula di Kabupaten Gorontalo Utara. Tim Asrenad didampingi oleh Bupati Gorontalo Utara Indra Yasin. Kegiatan tersebut diawali paparan terkait kesiapan lahan Koramil oleh Sekda Gorut, Ridwan Yasin, dan kemudian dilanjutkan peninjauan lapangan.(isno/gopos)