GOPOS.ID, GORONTALO – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Gorontalo memastikan pelaksanaan pencocokan dan penelitian (coklit) pemilih untuk Pilkada Gorontalo 2024 tuntas 100 persen.
Hal ini disampaikan Anggota KPU Kota Gorontalo, Yusrin Junaidi. Menurutnya, KPU Kota Gorontalo telah menuntaskan Coklit Pemilih Kota Gorontalo.
“Untuk e-coklit telah selesai 100 persen” Ucap Junaidi
Junaidi menjelaskan, saat ini PPK, PPS, dan Pantarlih sementara melakukan proses pembersihan data, perekapan manual dan penginputan di Sistem Informasi Data Pemilih (Sidalih) Dekstop.
”Sebelum diinput ke Sidalih kita pastikan dulu datanya bersih. Jangan sampai ada data ganda, atau ada yang sudah tidak berhak memilih,” jelasnya
Lebih lanjut, setelah semua progres tersebut selesai selanjutnya dilanjutkan dengan penginputan di Web Sidalih
“kita bersihkan dari sekarang, karena kalau sudah masuk di Web Sidalih data tersebut sudah final,” ujar Junaidi
Junaidi menekankan kepada Pantarli, PPS dan PPK untuk maksimal dalam proses pembersihan dan perekapan data agar tak ada satu pemilih yang terlewati.(Rama/gopos)