GOPOS.ID, KWANDANG – Longsor yang terjadi di Kecamatan Sumalata, Kabupaten Gorontalo Utara, Jumat (1/3/2024), membuat akses menuju Sulawesi Tengah (Sulteng) terputus.
Informasi yang berhasil dihimpun gopos.id, lokasi longsor terjadi di tiga desa. Diantaranya Desa Membogo, Desa Kasia dan Desa Puncak Mandiri.
Di Desa Membogo terdapat 7 titik longsor dan Desa Kasia terdapat 5 titik longsor, sementara Desa Puncak Mandiri 1 titik longsor.
Aktifitas lalu lintas menuju Sulteng lumpuh total akibat material longsor menutupi bahu jalan yang berada tiga desa tersebut.
Pihak Kepolisian, Polsek Sumalata terkait dengan bencana tersebut langsung melakukan koordinasi dengan pihak terkait Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Gorontalo Utara.
Longsor diakibatkan adanya curah hujan yang cukup tinggi sejak tadi malam sampai pagi harinya.
Kepala BPBD Gorontalo Utara, Sumitro Datunsolang mengungkapkan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak PU dan Balai untuk meminta bantuan peralatan alat berat.
“Tadi sudah koordinasi dengan pihak PU untuk bagaimana mengkomunikasikan dengan pihak Balai agar segera ada bantuan peralatan,” jelas Sumitro. (isno/gopos)