GOPOS.ID, BONE BOLANGO – Ranperda APBD Perubahan Kabupaten Bone Bolango segera dibahas. Hal ini terungkap saat seluruh fraksi DPRD Bone Bolango menyetujui pembahasan APBD perubahan saat Paripurna Tingkat Satu Terhadap Rancangan Peraturan Daerah Tentang Perubahan APBD Kebupaten Bone Bolango Tahun Anggaran 2023, Selasa (22/8/2023).
“Kami fraksi Nasdem Amanah menerima Ranperda Lerubahan APBD tahun anggaran 2023 dibahas sesuai mekanisme, ungkap Faisal Yunus.
Ditempat yang sama anggota Partai Persatuan Pembangunan Nurdin Wartabone juga ikut menyetujui pembahasan APBD perubahan tersebut.
Disaat itu juga Fraksi Golkar yang diwakili oleh Sofyan wahidji menerima serta sepakat terhadap ranperda APBD perubahan untuk dibahas.
Senada dengan tiga fraksi sebelumnya, Fraksi Gerindra, Demokrat serta keadilan dan perjuangan juga ikut menyetujui pembahasan APBD perubahan tersebut dibahas sesuai mekanisme DPRD Bone Bolango.
Sementara itu, Ketua DPRD Bone Bolango Halid Tangahu menegaskan tentu pelaksanaan pembahasan APBD perubahan ini akan dilewati sesuai dengan aturan yang ada di DPRD Bone Bolango.
“Kita segera bahas dan tindaklanjuti,” tandasnya. (Putra/Gopos)