GOPOS.ID, GORONTALO – Perkemahan Bakti Saka Bakti Husada (Pertida SBH) Ke III Tingkat Provinsi Gorontalo semakin mendekati waktu pelaksanaannya. Semua persiapan terus diupayakan oleh Kwarda dan Panitia untuk mensukseskan Pertida di Bumi Panua tahun ini. Pada waktu yang lalu juga telah dilaksanakan rapat kordinasi oleh Kwarda Gorontalo terkait kegiatan SBH tersebut.
Sebagai tindak-lanjut dari rapat koordinasi tersebut, Panitia Pertida yaitu Pinsaka Daerah dan Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo kembali melaksanakan Rapat Persiapan jelang event tersebut, Senin (03/07/2023) di Citymall Hotel, Kota Gorontalo.
Hal yang menjadi sangat penting pada rapat tersebut selain persiapan pelaksanaan kegiatan juga membahas tentang keterlibatan media masa dalam mempublikasikan perhelatan kepramukaan tersebut. Tujuannya adalah untuk memberikan informasi lewat pemberitaan atau iklan kepada masyarakat Gorontalo terkait Pertida SBH III ini.
Sebagaimana yang disampaikan Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo selaku Ketua Panitia Pertida, Erni Nuraini Mansyur yang diwawancarai usai rapat tersebut mengatakan, sejauh ini untuk persiapan Pertida SBH sudah sangat matang dan dari hasil rapat tersebut telah diidentifikasi hal-hal yang perlu untuk dimaksimalkan untuk suksesnya kegiatan SBH tersebut.
“Rapat persiapan kegiatan Pertida SBH ini Alhamdulillah lancar dan Insya Allah kesiapan dari Kabupaten Pohuwato sebagai tuan rumah pelaksana Pertida SBH Tingkat Provinsi Gorontalo sudah sangat matang dan dari hasil rapat ini ada beberapa masukan terutama dari ketua kwarda yang diwakili oleh ketua harian yaitu ada sedikit tambahan kegiatan-kegiatan pelaksanaan lomba di kegiatan Pertida SBH dan juga untuk mencegah beberapa faktor risiko yang kemungkinan akan menghambat pelaksanaan pertida SBH ini,” terang Erni.
Terkait penguatan media komunikasi dan informasi, Erni mengatakan ini sangat penting untuk mendukung suksesnya Pertida SBH ini.
“Penguatan terkait komunikasi media, komunikasi untuk memviralkan dan suksesnya pelaksanaan Pertida SBH Tingkat provinsi Gorontalo yang akan dilaksanakan tanggal 14 sampai 18 Juli bertempat di Kecamatan Duhiadaa, Kabupaten Pohuwato,” kata Erni.
Adapun untuk terkait kesiapan peserta Pertida, eks Kepala Seksi Surveilan Imunisasi ini mengatakan bahwa semuanya sangat antusias dan mengapresiasi kegiatan tersebut.Â
“Untuk kesiapan peserta Alhamdulillah seluruh peserta akan menjadi kepesertaan di Pertida SBH, itu sangat mengapresiasi dan sudah banyak yang mendaftar juga, dan untuk kepanitiaan Dinas Kesehatan Provinsi juga akan membackup untuk pelaksanaan nanti Insya Allah banyak yang akan ikut kegiatan Pertida SBH,” terang Erni.
Terakhir Erni mengatakan, untuk lebih suksesnya lagi acara tersebut, maka akan dilakukan pertemuan di tanggal 13 Juli untuk final check akhir, yang rencananya akan dilaksanakan di Kabupaten Pohuwato. (rls/putra/Gopos)