GOPOS.ID – Kapal selam wisata Titanic dinyatakan meledak dan terdapat lima penumpang dinyatakan tewas dalam insiden tersebut. Hal itu diungkapkan penjaga pantai Amerika Serikat, Laksamana Muda John Mauger.
Mengutip dari laman LINIMASA.Suara.com, John memastikan kapal selam tersebut meledak setelah menemukan puing-puing kapal selam. Hal itu menunjukkan indikasi kecelakaan yang menimpa kapal selam wisata Titanic.Â
Ledakan kapal selam tersebut membuat bagian kapal terbagi menjadi lima bagian. Puing kapal selam ditemukan sekitar 487 kilometer dari haluan bangkai kapal Titanic.Â
Mauger tidak bisa memastikan apakah jenazah korban kecelakaan ledakan kapal selam tersebut bisa ditemukan atau tidak.Â
“Ini adalah lingkungan yang sangat tak kenal ampun di bawah sana di dasar laut,” kata Mauger melansir BBC.com -partner Suara.com-,Jumat (23/7/2023).
Adapun identitas penumpang yang tercatat berada di dalam kapal selam tersebut ialah para konglomerat atau biasa disebut Crazy Rich.Â
Mereka adalah miliarder Pakistan Shahzada Dawood dan putranya Sulaiman Dawood, miliarder Inggris Hamish Harding, penyelam Prancis Paul-Henri Nargeolet serta CEO OceanGate Stockton Rush.
Ekspedisi yang mereka lakukan itu membutuhkan biaya besar. Untuk satu orang penumpang, mereka wajib merogoh kocek sekitar Rp 3,7 miliar. Harga yang mahal ini pun dianggap banyak orang sebanding.
OceanGate Expedition yang mengoperasikan kapal selam itu menawarkan pengalaman tak terlupakan untuk melihat langsung bangkai kapal Titanic yang hingga kini masih menjadi misteri.
Diberitakan sebelumnya, kapal selam wisata Titanic dikabarkan hilang. Namun akhirnya puing kapal berhasil ditemukan yang mengindikasikan terjadi ledakan pada kapal selam tersebut.(Suara/Putra/Gopos)