GOPOS.ID, GORONTALO – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menargetkan meraih satu kursi dari masing-masing daerah pemilihan (Dapil) di Kabupaten Gorontalo.
Hal tersebut disampaikan Ketua DPC PKS Kabupaten Gorontalo Mohammad Ridjal Badja usai mendaftarkan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) ke KPU Kabupaten Gorontalo, Jumat (12/5/23).
“Dengan formasi yang ada saat ini kami yakin bisa memenuhi target kami, yakni masing-masing satu kursi di tiap dapil,” kata Ridjal.
Target ini, sambungnya, melebihi dari jumlah kursi yang diraih oleh PKS di DPRD Kabupaten Gorontalo pada Pemilu sebelumnya. Diketahui, saat ini PKS memiliki tiga kursi di DPRD Kabupaten Gorontalo.
Lebih jauh, Ridjal menjelaskan, saat ini komposisi Bacaleg yang diusung oleh PKS terdiri dari banyak kalangan dengan latar belakang yang beragam. Ini dimaksudkan untuk mengakomodir kebutuhan masyarakat yang tentunya juga beraneka ragam.
“Masing-masing dapil kita siapkan satu nama untuk kalangan millenial. Tidak hanya itu, beberapa nama yang kami siapkan juga lahir dari latar belakang yang beragam seperti mantan birokrat, pengusaha dan lain sebagainya,” pungkasnya.(Abin/Gopos)