GOPOS.ID, KWANDANG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo Utara (Gorut), Senin (18/4/2023), menggelar tradisi Tumbilotohe yang dikenal dengan sebutan malam pasang lampu.
Tumbilotohe dilaksankan umat muslim di Gorontalo setiap malam ke 27 bulan suci Ramadhan, menjelang perayaan hari raya Idulfitri 1444 Hijriah.
Sebagai generasi yang meneruskan tradisi tersebut, Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu mengambil bagian dengan menyalakan lampu botol di rumah dinasnya, sebagai simbol bahwa malam pertama pasang telah dimulai.
Bahkan hal itu dilakukan Thariq sudah kali kedua, sejak dia menjadi orang nomor satu di Gorontalo Utara menggantikan Almarhum Indra Yasin.
Thariq dengan memakai pakaian adat berwarna orange, didampingi Sekretaris Daerah (Sekda), Suleman Lakoro menyalakan lampu botol secara satu persatu. (Isno/gopos)