GOPOS.ID, KOTA GORONTALO – Sebanyak 807 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang tersebar di enam kelurahan di Kecamatan Kota Timur, Kota Gorontalo, menerima Bantuan Langsung Pangan Pemerintah Provinsi Gorontalo (BLP3G).
Bantuan diserahkan oleh Wakil Gubernur Gorontalo H. Idris Rahim pada bakti sosial NKRI Peduli di halaman Museum Purbakala, Kelurahan Tamalate, Senin (25/4/2022).
“Insyallah baksos NKRI Peduli ini akan tetap berlanjut, meski masa jabatan saya dengan pak Rusli tidak lama lagi akan berakhir,” kata Wagub Idris.
Idris menuturkan, harga kebutuhan pokok di bulan Ramadan cenderung naik karena tingginya permintaan. Oleh karena itu Pemprov Gorontalo hadir di tengah-tengah masyarakat untuk membantu KPM melalui BLP3G yang terdiri dari beras, gula pasir, dan telur.
“BLP3G ini bukti nyata kepedulian Pemprov Gorontalo bagi para KPM, karena sesungguhnya pemerintah itu ada untuk melayani masyarakatnya,” ujar Idris.
Hingga pelaksanaan baksos NKRI Peduli di Kecamatan Kota Timur, total BLP3G yang sudah didistribusikan sebanyak 9.819 paket atau 21,82 persen dari total 45 ribu paket. Pendistribusian BLP3G sudah dilaksanakan di 152 desa/kelurahan di 15 kecamatan se Provinsi Gorontalo. (Adm-01/Adv/Gopos)