GOPOS.ID, GORONTALO – Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S. Hemeto memaparkan ada sebanyak 315 Calon Jamaah Haji (CJH) di Kabupaten Gorontalo telah mengikuti bimbingan manasik tahun 2024.
Hal itu disampaikan Hendra, saat membuka kegiatan bimbingan manasik haji bagi Calon Jamaah Haji (CJH) tingkat Kabupaten Gorontalo, Sabtu,(27/4/2024).
“Ada 315 CJH Kabupaten Gorontalo yang mengikuti bimbingan manasik tahun ini. Saya berharap semoga mereka selalu sehat dan menjadi haji yang mabrur,” ucap Hendra
Hendra juga mengapresiasi seluruh CJH yang akan melaksanakan ibadah tahun ini.
Menurutnya, haji adalah perjalanan spiritual yang penuh makna, melibatkan tidak hanya fisik tetapi juga jiwa dan hati untuk membersihkan diri dari dosa, memperkuat iman, dan mendekatkan diri kepada sang pencipta.
Oleh karena itu, ia mengajak seluruh peserta untuk memperhatikan dengan seksama, setiap materi yang disampaikan dalam bimbingan manasik haji, karena hal ini akan membantu mereka memahami tata cara ibadah haji sesuai ajaran Islam.
“Saya menghargai kerja keras seluruh panitia, pembimbing, dan pihak terkait yang telah menyelenggarakan acara ini. Saya juga menitip doa kepada jemaah haji, agar Kabupaten Gorontalo selalu mendapat perlindungan dan keberkahan dari Allah SWT,” ungkapnya
Hendra berharap bahwa setiap langkah yang diambil dalam persiapan ini, akan membawa mereka semua lebih dekat kepada ridho Allah SWT.
“Saya juga mendoakan kepada keluarga yang belum berangkat haji tahun ini semoga bisa berangkat haji pada tahun depan,” pungkasnya. (adm-01/gopos)